Aplikasi Kasir atau biasa disebut dengan POS (Point of Sale) merupakan aplikasi wajib yang harus ada dalam sebuah usaha, terutama usaha perdagangan. Sebuah rencana, ataupun strategi bisnis yang bagus tidak akan berjalan dengan mulus jika tidak diimbangi dengan pencatatan keluar masuknya uang dari kasir. Sehingga pasti berdampak pada Cash Flow Perusahaan.
Tidak heran banyak orang mencari aplikasi kasir gratis baik untuk android, ios, maupun untuk PC atau komputer. Karena tingkat urgency yang cukup tinggi.
Coba bayangkan saja jika semua transaksi dicatatan secara manual. Pasti akan menimbulkan masalah baru, misalkan saja masalah waktu pasti akan membutuhkan waktu lama, atau tracking transaksi, pasti akan ribet mencari transaksi apa, tanggal berapa dan barang apa yang habis.
Dengan aplikasi kasir pencatatan transaksi keuangan menjadi lebih mudah, cepat dan aman. Kita tidak perlu mengkhawatirkan masalah-masalah waktu, tracking dan data-data transaksi bisa kita akses darimanapun melalui HP.
Selain itu Aplikasi kasir ini juga akan sangat membantu usaha-usaha dagang kecil, bisnis rumahan bahkan UMKM. Karena kemudahannya, ada versi Android, iOS, dan Komputer atau PC. Ditambah lagi Gratis.
Tidak perlu panjang lebar lagi, mari kita bahas beberapa rekomendasi aplikasi kasir gratis untuk Android dan Aplikasi Kasir Gratis Untuk PC berikut ini.
Rekomendasi Aplikasi Kasir Gratis Android

1. MokaPOS

Rekomendasi aplikasi kasir android yang pertama adalah MokaPOS. MokaPOS merupakan Aplikasi kasir online berbasis cloud di Indonesia yang sudah memiliki banyak pengguna dari berbagai macam bisnis yang berbeda. Selain tersedia di Android, MokaPOS juga tersedia untuk perangkat berbasis iOS. Jadi Kita tidak perlu membeli 2 macam Smartphone untuk Menggunakan MokaPOS.
MokaPOS memiliki berbagai fitur umum seperti mengelola daftar menu, mengatur harga, stok barang dan laporan transaksi. Kelebihan utama dari aplikasi kasir ini adalah cloud, dengan cloud ini bisa memantau transaksi bisnis Kita dari manapun. Selain itu juga fitur laporan keuangan realtime pada MokaPOS yang bisa diakses.
Kelebihan lainnya dari MokaPOS ialah kemudahan dalam melakukan pembayaran dengan Gopay, OVO, LinkAja, dana Kredivo, akulaku dan WeChatPay. Tapi sayangnya aplikasi kasir MokaPOS ini hanya gratis selama 14 hari alias Free Trial saja. Selebihnya kita harus berlangganan.
2. Kasir Pintar Free

Rekomendasi Aplikasi Kasir Android ke dua ialah Kasir Pintar Free, Sesuai dengan namanya aplikasi ini tersedia secara free alias Gratis! Aplikasi kasir online ini dikhusus untuk kita pengguna smartphone saja dan sudah berbasis cloud sepertihalnya MokaPOS.
Aplikasi ini memiliki berbagai fitur standar kasir, dan yang menjadi unggulan adalah scan barcode, jadi ketika menggunakan aplikasi kasir ini, Kita tidak perlu lagi membeli scanner barcode, Kita cukup menggunakan kamera belakang smartphone yang kita memiliki.
3. Kasir Toko Portable

Aplikasi kasir android selanjutnya adalah Kasir Toko Portable. Secara fitur ini mirip dengan aplikasi kasir sebelumnya, bahkan tampilan aplikasi ini cukup sederhana dan lebih praktis untuk digunakan dan dioperasikan oleh siapapun.
Aplikasi kasir ini sangat cocok untuk penggunaan yang memiliki bisnis seperti Food and Beverage, bengkel, apotik, toko kelontong, toko fashion dan sejenisnya yang tidak terlalu kompleks.
4. Olsera POS

Olsera POS merupakan aplikasi kasir online smartphone berbasis Android yang layak untuk direkomendasikan, aplikasi ini bisa dikatakan tidak jauh berbeda dari aplikasi kasir sebelumnya yang sudah menggunakan teknologi canggih seperti cloud. Artinya Anda bisa mengakses darimana saja untuk melihat transaksi penjualan. Aplikasi ini juga mendukung penyimpanan offline, jadi saat terhubung ke internet semua data yang tersimpan akan tersinkron dengan penyimpanan cloud.
5. Omega POS

Aplikasi kasir android gratis rekomendasi berikutnya adalah Omega POS. Aplikasi omega ini merupakan aplikasi berbasis mobile untuk pengguna android. Kelebihan Omega POS ini dapat diintegrasikan dengan berbagai modul accounting dan inventory produk.
Fitur Omega POS lain yang tidak kalah menarik ialah adanya analisa perilaku pelanggan, jadi Kita dapat memperolah data tentang kebutuhan tiap-tiap pelanggan. Namun aplikasi kasir Omega POS ini hanya Free Trial, alias gratis coba selama 14 hari saja. Selebihnya kita harus berlangganan agar dapat meningkati fitur-fitur dari Omega POS.
6. TruePOS

Aplikasi Kasir Android yang terakhir adalah TruePOS. Aplikasi yang berasal dari India ini memiliki fitur yang tidak kalah keren, Seperti sistem terintegrasi yang dapat menyambung dengan beberapa perangkat yang berbeda.
Jika kita ingin mencoba aplikasi ini, TruePOS menyediakan fitur gratis yang cocok untuk digunakan pada bisnis rintisan skala kecil. Dan jika bisnis sudah besar, sebaiknya kita menggunakan versi berbayarnya, karena fiturnya lebih lengkap.
Rekomendasi Aplikasi Kasir Gratis PC
1. ProffittCenter Pro
Rekomendasi aplikasi kasir gratis yang dikhususkan untuk para pengguna Komputer yang pertama ialah ProfitCenter, ProffittCenter Pro merupakan aplikasi kasir berbasis desktop atau komputer yang dibuat dan dikembangkan oleh daveproffitt.
ProffittCenter Pro merupakan aplikasi POS yang tersedia secara gratis sepenuhnya, yang bisa kita gunakan untuk menyelesaikan masalah pencatatan transaksi bisnis kita. Namun sayang, ProffittCenter Pro ini hanya tersedia untuk Windows dan belum tersedia untuk OS lain seperti Linux ataupun MacOS.
Meskipun gratis, Aplikasi Kasir ini telah dilengkapi dengan berbagai fitur seperti halnya aplikasi pada umumnya seperti pencatatan, mengelola keuangan dan sistem laporan, sementara untuk aplikasinya sendiri, ProfitCentre memberikan dukungan khusus seperti free update dan free support.
2. VendHQ

Rekomendasi Aplikasi Kasir PC selanjutnya adalah VendHQ, VendHQ merupakan aplikasi kasir online untuk PC yang cocok digunakan untuk kebutuhan bisnis kecil-menengah dengan jumlah barang atau produk yang tidak terlalu banyak. Aplikasi ini memiliki fitur penyimpanan cloud online dan penyimpanan offline. Selain itu juga terdapat fitur CRM, inventaris, loyalty dan sebagainnya.
Namun VendHQ tidak selamanya Free alias hanya Free Trial.
3. Chromis POS

Aplikasi kasir khusus komputer terakhir adalah Chromis POS, Chromis POS ini sudah tersedia diberbagai perangkat (multiplatform) seperti Windows, Linux dan juga macOS sehingga siapapun bisa menggunakan.
Secara tampilan Chromis POS ini memiliki tampilan yang menarik dan user friendly, sehingga lebih mudah digunakan.
Chromis POS sangat cocok untuk digunakan untuk pebisnis yang bergerak dibidang makanan, resto kafe, coffeshop dan lain-lainnya.
Selain rekomendasi aplikasi kasir diatas sebenarnya masih ada banyak aplikasi kasir yang bisa Anda gunakan seperti Pawoon, Floreant POS, Loyverse POS, UniCenta, Kasir POS, Aronium, JPOS, Cash Register dan masih banyak lagi.